Pada tanggal 5 November 2024, Pusat Riset Konservasi Gajah dan Biodiversitas Hutan (PKGB) bersama dengan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) USK, yaitu program studi Pendidikan Matematika, Pendidikan Fisika, Pendidikan Biologi, Pendidikan Kimia, dan Pendidikan Bahasa Inggris, serta Pusat Riset dan Pengembangan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PRP-PMRI) USK, menyelenggarakan seminar internasional dengan tema Sustainable Development Goals (SDGs). Kegiatan ini dilaksanakan di Auditorium FKIP USK. Pemateri pada seminar ini diantaranya adalah Daphne Ong yang merupakan founder Wild Space, Emma Hankinson dari Oxford Brookes University. Dr. Rohaya Abdullah dari RCE, Universiti Sains Malaysia (USM), dan Prof. Dr. Mailizar, M.Ed dari Pendidikan Matematika FKIP USK.
Seminar internasional ini diselenggarakan berkat adanya kolaborasi antara Universitas Syiah Kuala (USK) dan Universiti Sains Malaysia (USM), guna mendukung tercapainya tujuan Sustainable Development Goals (SDGs).
SDGs merupakan serangkaian tujuan global yang disusun oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sebagai agenda pembangunan berkelanjutan hingga tahun 2030. SDGs terdiri dari 17 tujuan utama, mencakup berbagai aspek seperti pengentasan kemiskinan, peningkatan kualitas kesehatan dan pendidikan, kesetaraan gender, tindakan terhadap perubahan iklim, perlindungan lingkungan, dan kemitraan global. Seluruh tujuan ini dirancang untuk mewujudkan dunia yang lebih adil, inklusif, dan berkelanjutan bagi semua.
Seminar internasional ini diawali dengan pemberian sambutan dari ketua panitia, Prof. Dr. Rahmah Johar, M.Pd dan turut dihadiri oleh Dekan FKIP USK. Prof Rahmah mengharapkan dengan adanya kegiatan seminar internasional ini, dapat memberikan wawasan baru, serta menginspirasi kita semua untuk dapat berkontribusi secara aktif dalam mencapai tujuan SDGs.
Rektor USK, Prof. Dr. Ir. Marwan, dalam kata sambutannya, berharap kegiatan ini membuka peluang adanya kolaborasi lebih lanjut antara USK, USM, dan para mitra. Lebih lanjut, Prof Marwan menyampaikan bahwa dari kegiatan seminar internasional ini, akan menghasilkan penemuan, terobosan, dan solusi inovatif untuk berbagai tantangan global. Beliau mendorong seluruh peserta untuk aktif berdiskusi dan saling berbagi ilmu pengetahuan.
Penulis: Cut Intan Evtia Nurina, S.Pd., M.Pd.
Editor: Hendra Yulisman, S.Pd., M.Pd.